Sunday, 12 October 2014

Tips Cita Rasa Makanan Bayi Nikmat



Jika bayi terbiasa dengan makanan bayi dalam bentuk padat dan makannya tambah banyak, cobalah perkenalkan dengan berbagai jenis makanan yang lain. Misalnya, makanan yang saat ini sedang musim atau yang biasa keluarga makan. Jika ragu tentang berbagai jenis makanan yang diberikan maka konsultasikan dengan dokter. Cobalah untuk tidak banyak melarang bayi untuk melarang suatu makanan asal itu tidak berbahaya bagi si bayi. Indra perasa bayi telah ada sejak awal dia hidup. Sebagai orang tua mempunyai peran penting untuk membantu bayi menikmati makanan sehat yang bergizi. 

Jangan memberikan bayi makanan yang sama setiap harinya karena bayi juga dapat merasa bosan dengan apa yang dimakannya. Berikut adalah tips variasi makanan untuk bayi agar bayi tiak cepat bosan:

· Mencoba makanan yang baru jika tidak menyebabkan alergi maka makanan tersebut baik untuk bayi tetapi jika terlihat tanda-tanda alergi jangan beri makanan tersebut lagi padanya.

· Kombinasikan makanan dengan buah atau sayuran dengan berbagai rasa dan macamnya. 

· Secara bertahap ubah tekstur makanan yang awalnya kental jadi lebih padat tetapi teksturnya tetap lembut.

Sebaiknya memperkenalkan satu jenis makanan pada satu waktu dengan memberikan jarak h untuktertentu untuk tiap makanan baru. Bayi lebih mudah untuk menerima makanan baru dengan campuran makanan yang telah dikenalnya sehingga bayi dapat merasakan berbagai macam jenis makanan yang banyak. Dan mungkin beberapa bayi akan menyukai makanan bayi dengan kombinasi rasa yang aneh.

No comments:

Post a Comment