Wednesday, 30 October 2013

Sinar Matahari Musuh Utama Kulit Wanita

Dampak Sinar Matahari bagi Kulit

Sinar matahari di siang hari merupakan musuh utama kulit. Matahari sangat berperan pada kerusakan kulit. Perawatan dan perlindungan wajib dilakukan terutama bagi Anda kaum wanita yang banyak beraktivitas di luar ruangan. Sinar matahari dapat mnyebabkan kulit berkerut, kusam, kering, timbul bintik noda hitam, dehidrasi, dan bahkan berubah warna menjadi gosong. Kulit pun akan menjadi tampak lebih tua. Oleh karena itu perawatan kulit penting dilakukan sebagai usaha untuk melindungi kulit dari matahari.

Perawatan Kulit
Perawat dapat dimulai dari kebiasan mencuci wajah secara rutin setiap kali setelah seharian terpapar sinar matahari. Sel-sel kulit yang mati dan kotoran dari debu dan asap di jalanan dapat diangkat dengan menggosokkan peeling secara rutin setiap 3 hari sekali.
Adapun membiasakan diri untuk memiliki pola makan yang baik dapat membantu menjaga kesehatan kulit. Buah-buahan dan sayuran seperti tomat merah yang memiliki kandungan antioksidan baik dikonsumsi karena kandungan antioksidan dapat melindungi kulit dari matahari dan cari cuaca mudah berubah. Meminum air putih delapan gelas dalam sehari dapat pula membantu menjaga kesegaran kulit. Kesehatan kulit sebenarnya tidak hany oenting untuk kaum wanita saja, tetapi juga penting untuk kaum pria. Bagi kaum pria kesehatan kulit dapat dijaga dengan menghindari kebiasan merokok. Hal ini dikarenakan di dalam rokok terdapat kandungan nikotin yang akan memberi pengaruh yang serupa dengan elastin pada matahari.




No comments:

Post a Comment